14 Fungsi Pupuk Anorganik dan 16 Contohnya

Diposting pada
Manfaat Pupuk Anorganik
Manfaat Pupuk Anorganik

Diakui ataupun tidak, salah satu keunggulan yang ada dalam pupuk kimia atau kemudian dikenal dengan anorganik ialah mendapatkan hasil yang lebih cepat apabila dibandingkan dengan arti pupuk organik. Hal ini dikarenakan karena pada pupuk organik sendiri di dalamnya terdapat unsur mikro dan makro yang dibutuhkan oleh tanaman harus melewati proses pelapukan atau pemecahan menjadi unsur sederhana terlebih dahulu.

Tetapi meskipun demikian, dalam pemanfaatan jangka panjang sendiri penggunaan pupuk anorganik dapat menimbulkan pencemaran atau kerusakan lingkungan, serta merusak kondisi struktur tanah baik fisik, kimia, bahkan kimia tanah. Oleh karena itu, pemanfaatan pupuk anorganik harus diseimbangkan dengan pupuk organik seperti pupuk kompos atau pupuk kandang.

Daftar Isi

Pupuk Anorganik

Pupuk anorganik adalah bagian daripada jenis pupuk yang dibentuk oleh perusahaan pupuk dengan mengolah bahan kimia dengan konsentrasi hara yang tinggi. Sebagai contohnya saja pupuk urea dengan kadar nitrogen mencapai 45 sampai 46% yang berarti dalam tiap 100% kg urea terdapat 45 sampai dengan 46 kg hara nitrogen.

Fungsi Pupuk Anorganik

Berikut manfat dari penggunana pupuk anorganik sebagai berikut

  1. Memberikan ketersediaan unsur hara nitrogen terhadap tanaman dengan efek langsung yang bertahan lama
  2. Memberikan ketersediaan unsur hara kalsium yang mudah larut dan diserap oleh akar tanaman.
  3. Memberikan kesuburan tanaman yang umumnya terdapat masalah dengan tingkat keasaman tanah.
  4. Menghindari terjadinya pecah buah atau memperkeras kulit buah.
  5. Menghindari tanaman terjadinya infksi jamur patogen
  6. Meningkatkan daya tahan tanaman terhadap adanya serangan penyakit dan hama tanaman.
  7. Menghindari terjaidnya busuh buah disebabkan oleh infeksi jamur.
  8. Meningkatkan dan mempercepat proses pertumbuhan akar tanaman.
  9. Menghindari keguguran pada bunga atau buah rontok
  10. Meningkatkan kualitas dan kantitas pada buah.
  11. Penggunaanya dapat diukur atau kalkulasi dengan pas karena takaran pada pupuk anorganik umumn ya pas atau tepat.
  12. Kebutuhan tanaman terhadap unsur hara dapat diberikan dengan perbandingan yang pas atau tepat sebagai contoh saat panen singkong menyerap nitrogen hingga 200 kg/ha sehingga perlu diganti dengan pemenuhan pupuk N yang tepat.
  13. Pupuk anorganik mudah untuk diangkut karena jumlahnya yang relatif sedikit dibandingkan pupuk organik sebagai contoh pupuk kandang atau pupuk kompos.
  14. Pupuk anorganik biasanya tersedia dalam komposisi jumlah yang cukup.

Contoh Pupuk Anorganik

Berikut contoh pupuk anorganik antara lain;

  1. Pupuk NPK Phonska
  2. Pupuk NPK Basf 15-15-15
  3. Pupuk NPK Mutiara 16-16-16
  4. Pupuk Phospat
  5. Pupuk TSP dengan kandungan fosfor 46%
  6. Pupk SP 36 dengan kandungan fosfor 36%
  7. Pupuk SP 18 dengan kandungan 18%
  8. Pupuk ZA
  9. Pupuk Urea
  10. Pupuk Cantik
  11. Pupuk Kalium Sulfat
  12. Pupuk Kalium Klorida
  13. Pupuk Dolomit
  14. Pupuk Kalsium
  15. Pupuk daun
  16. Kapur Tohor
Kesimpulan

Dari penjelasan yang dimukakan, selain banyak manfaat yang diperoleh pupuk anorganik mempunyai kelemahan. Pupuk anorganik hanya mengandung unsur makro saja, tidak memiliki unsur hara mikro. Hal ini dikarenakan penggunaan pupuk anorganik hanya diberikan pada akar tanaman dan diimbangi dengan penggunaan pupuk daun yang mengandung unsur hara mikro. Apabila tidak diimbangi dengan pupuk daun maka tanaman akan tumbuh dengan tidak sempurna.

Selain itu juga dalam penggunaan pupuk anorganik yang diberikan secara terus menerus akan merusak struktur tanah apabila tidak diimbangi dengan pemberian pupuk kandang atau kompos. Apabila pupuk anorganik ini diberikan dengan jumlah yang banyak akan menyebabkan tanaman menjadi mati. Oleh hal itu perlu diperhatikan kalukasi takaran yang benar.

Nah, itulah saja artikel yang dapat dikemukakan pada semua kalangan berkenaan dengan adanya manfaat yang menjadi kegunaan pupuk anorganik beseta contohnya. Semoga saja bisa memberikan wawasan bagi semuanya yang sedang membutuhkannya.

Rate this post