Klasifikasi Hewan Kecoa, Habitat, dan Ciri Morfologinya

Diposting pada
Klasifikasi Hewan Kecoa
Klasifikasi Hewan Kecoa

Kecoa biasanya seringkali kita temukan disaat memasuki musim penghujan, hal ini lantaran hewan kecoa seringkali berkeliaran di dalam rumah. Disisi lainnya, kehadiran kecoa ini tentusaja disebabkan oleh air sungai dan selokan yang meluap dan memaksa kecoa masuk ke rumah-rumah warga melalui saluran pembuangan untuk menyelamatkan diri. Kecoa tersebut akan berkeliaran di dalam rumah untuk mencari makanan.

Kondisi seperti ini pastinya sangat mengganggu kenyamanan hidup manusia. Sebagai penjelasan lebih lanjut dalam artikel ini akan menguraikan tentang klasifikasi ilmiah hewan kecoa, habitat, dan ciri morfologinya.

Daftar Isi

Hewan Kecoa

Kecoa adalah hewan insekta yang hidup di lingkungan yang lembab dan kotor seperti kamar mandi, dapur, gudang, tempat sampah, sungai, saluran air, dan rak buku. Kecoa seringkali mengganggu kenyamanan hidup manusia dan menimbulkan kerugian bagi manusia.

Selain meninggalkan bau tidak sedap, kecoa juga menyebarkan berbagai pathogen penyakit, menimbulkan alergi, serta mengotori dinding, dan berbagai perkakas rumah tangga.

Kecoa berperan sebagai penyebar bagi beberapa mikroorganisme penyebab penyakit dan beberapa spesies cacing. Oleh karena itulah banyak cara yang sudah dilakukan untuk mengendalikan dan mencegah kecoa datang, baik dengan cara tredisional ataupun dengan cara yang sudah modern.

Klasifikasi Hewan Kecoa

Sedangkan klasifikasi atau taksonomi dalam hewan kecoa, antara lain;

 

Kingdom Animalia
Sub Kingdom Bilateria
Super Filum Ecdysozoa
Filum Arthropoda
Sub Filum Heksapoda
Kelas Insekta
Sub Kelas Pterygota
Super Ordo Polyneoptera
Ordo Blattodea
Super Famili Blattoidea
Familia Blattidae
Genus Periplaneta
Spesies Periplaneta americana

Habitat Kecoa

Periplaneta Americana atau kecoa dapat ditemui di berbagai habitat. Walaupun biasanya, mereka hidup di tempat lembab, tapi mereka dapat hidup di tempat kering sekalipun asalkan terdapat sumber air di tempat tersebut.

Mereka lebih memilih tempat bersuhu hangat sekitar 84 derajat Fahrenheit dan mereka tidak dapat tinggal dalam suhu rendah. Mereka akan mati jika tempat tersebut bersuhu di bawah 15 derajat Fahrenheit. Maka dari itu, mereka dapat ditemui pada tempat-tempat umum seperti rumah makan, toko, roti, minimarket, rumah sakit, dan lain-lain.

Dimana kecoa dapat dengan mudah mendapatkan makanan. Mereka juga sering ditemui di rumah-rumah. Selama musim panas, kecoa jenis ini dapat ditemui di gang-gang maupun halaman.

Di Negara Amerika Serikat, merupakan jenis spesies yang sering ditemui di saluran pembuangan kota. Mereka masuk saluran pembuangan melalui saluran air atau migrasi masal dari saluran pembuangan lain, sampah, dan lain-lain, Selama cuaca bersuhu sedang. (Cochran, 1980; Smith & Whitman, 1992)

Morfologi Hewan Kecoa

Kecoa periplaneta americana dewasa memiliki panjang sekitar 34 sampai dengan 53  mm. Kecoa ini berwarna coklat kemerahan kecuali pada bagian pelindung pronotum atau kepalanya terdapat garis coklat atau kuning pucat  (pelindung pronotum merupakan perluasan dari lapisan paling atas segmen depan tenggorokan). Kecoa betina dan jantan keduanya memiliki sayap.

Sayap kecoa jantan memanjang di sekitar bagian perutnya, sementara kecoa betina tidak. Mereka adalah penerbang yang buruk hingga cukup baik. (Cruse 1990; Cochran 1980; Smith & Whitman 1992; Bio-Serv 1998).

Demikianlah pembahsan mengenai klasifikasi hewan kecoa, habitat, dan ciri morfologinya. Dan perlu juga diketahui bahwasanya kebiasan kecoa menurut para ahli menghabiskan 75% dari waktunya untuk melewati retakan yang sempit dan celah-celah untuk bertahan hidup. Tempat yang paling sangat diminati adalah tempat yang dekat dengan sumber makanan dan air dan juga hangat dan memiliki kelembaban relatif tinggi. (Smith & Whitman, 1992).

5/5 - (2 votes)