Pengertian Percobaan Ilmiah Sederhana dan 3 Contohnya

Diposting pada
Percobaan Ilmiah Sederhana
Percobaan Ilmiah Sederhana

Percobaan ilmiah sederhana secara umum bisa diberi pengertian sebagai serangkaian kegiatan ilmiah mengenai arti praktikum dengan menggunakan bahan alam untuk menghasilkan produk yang ramah lingkungan dan bermanfaat bagi masyarakat.

Program mengenai percobaan ilmiah sederhana ini biasanya dilakukan di laboratorium alam. Laboratorium alam sendiri merupakan fasilitas yang digunakan untuk kegiatan praktikum ilmiah sederhana dan segala bentuk kegiatan eksplorasi bagi masyarakat dalam membuat dan mengembangkan produk yang bermanfaat dan ramah lingkungan.

Daftar Isi

Pengertian Percobaan Ilmiah Sederhana

Percobaan ilmiah sederhana adalah bagian percobaan yang dilakukan dengan alat atau bahan sederhana, yang bahan-bahan tersebut bisa dengan mudah di dapatkan di alam. Pelaksanaan mengenai percobaan ilmiah sederhana dengan secara langsung dapat mencegah timbulnya arti limbah, mengurangi pemakaian bahan-bahan kimia, mengutamakan bahan dasar yang dapat diperbarui, mendesain produk yang dapat di daur ulang, dan lain sebaginya.

Contoh Percobaan Ilmiah Sederhana

Sebagai penjelasan lebih lanjut mengenai percobaan ilmiah sederhana, berikut berbagai contohnya. Antara lain;

  1. Pembuatan biodiesel

Pada proses pembuatan biodiesel menggunakan bahan dasar minyak jelantah yang termasuk limbah bagian daripada percobaan ilmiah yang sederhana, dimana untuk minyak jelantah direaksikan dengan NaOH akan menghasilkan gliserin dan biodiesel.

  1. Pembuatan bioplastik

Pembuatan bioplastik menggunakan bahan yang mengandung selulosa. Bahan yang mengandung selulosa dapat berupa kulit pisang, kulit udang, dll. Bahan yang mengandung selulosa direaksikan dengan tepung maizena, asam asetat, gliserin yang didapat dari pembuatan biodiesel dan juga air.

  1. Pembuatan pembersih kaca dan pembersih lantai dari limbah jeruk nipis

Dalam kehidupan sehari-hari untuk produk yang bisa dihasilkan dari percobaan ilmiah sederhana misalnya saja dengan melakukan pembuata untuk proses pembersihan benda dari kaca ataupun untuk keperluan lantai. Tentusaja yang bisa di manfaatkan ialah limbah dari buah jeruk nipis.

Kesimpulan

Dari pembahasan tersebut, sejatinya pada program percobaan ilmiah sederhana tidak hanya mengajarkan penduduk untuk bisa membuat sebuah produk yang ramah lingkungan, namun melalui program ini penduduk diajak untuk berfikir kreatif dan berfikir out of the box.  Pada awalnya penduduk diberikan contoh untuk memecahkan suatu masalah, namun selanjutnya penduduk dituntu untuk berfikir kreatif.

Misalnya saja penduduk di contohkan membuat bioplastik dari kulit pisang, selanjutnya mereka akan membuat bioplastik dari bahan lain. Untuk tingkat yang lebih tinggi penduduk akan diberikan sebuah permasalahan, kemudian mereka akan memecahkan masalah tersebut dengan pemikiran kreatif mereka.

Dengan melatihkan berfikir kreatif, maka penduduk di desa tertinggal akan terlatih untuk menghadapi permasalahan di berbagai keadaan dan dapat menemukan solusinya. Sehingga pemikiran mereka akan terbuka tidak terkengkang dengan apa yang telah ada dan melahirkan ide-ide baru atau sebuah inovasi di berbagai bidang.

Demikianlah pembahasan mengenai pengertian percobaan ilmiah sederhana dan contoh terhadap percobaan ilmiah sederhana. Semoga bermanfaat bagi setiap pembaca yang sedang mencari refrensi tentang “Percobaan Ilmiah Sederhana”.

Rate this post